tanaman lotus

Tanaman Hias Kekinian 2025: Pilihan Cantik untuk Rumah Lebih Asri

Hobi menata tanaman di sudut rumah agar semakin cantik? Yuk, kenalan dulu dengan tanaman hias populer 2025 ini. 

Dalam beberapa tahun terakhir, dunia tanaman hias mengalami banyak pergeseran tren yang cukup menarik. 

Mulai dari tanaman berdaun lebar seperti monstera dan calathea yang tampil eksotis dan fotogenik, kemudian tanaman tropis dengan bunga berwarna-warni. 

Memasuki tahun 2025, tren tanaman semakin berkembang dengan menekankan gaya yang tidak hanya menekankan keindahan visual, tapi juga fungsionalitas. 

Anda bisa mencari tanaman yang ramah lingkungan, mudah dirawat, sekaligus memberikan manfaat tambahan seperti penyaring udara alami. 

Simak deretan tren tanamannya di tahun ini berikut. 

15 Jenis Tanaman Hias yang jadi Tren di Tahun 2025

Anda tidak akan kehabisan inspirasi tanaman baru untuk ditanam pada rumah. Berikut ini jenis tanaman populer untuk menghiasi rumah: 

tanaman lidah mertua

1. Lidah Mertua 

Disebut juga dengan sansevieria, tanaman ini jadi primadona di tahun 2025 karena punya daya tahan luar biasa. 

Anda bisa menanamnya dalam rumah, karena lidah mertua bisa hidup dengan minim cahaya bahkan jarang disiram, cocok bagi Anda yang sibuk. 

Selain cantik, tanaman ini juga terkenal dengan kemampuannya menyerap polutan dan menghasilkan oksigen dalam malam hari. 

tanaman sirih gading

2. Sirih Gading

Photos atau sirih gading adalah tanaman dengan daun hijau bercorak kuning atau putih. Pothos cocok dijadikan tanaman gantung atau rambat di rak. 

Pertumbuhan tanaman ini sangat cepat dan bisa membantu menyaring udara dengan baik. 

Karena tahan di berbagai kondisi, tanaman ini selalu menjadi favorit dekorasi rumah modern. 

tanaman zz plant

3. ZZ Plant 

Tanaman dengan warna daun yang mengkilap dan berbentuk rapi, sehingga banyak disukai. Untuk merawatnya, Anda hanya perlu menyiram minimal seminggu sekali. 

Bisa tumbuh di berbagai kondisi cuaca, tanaman ini jadi pilihan tepat jika Anda masih pemula dalam merawat tanaman di rumah atau apartemen. 

tanaman Aglaonema

4. Aglaonema 

Terkenal sebagai tanaman “Sri Rejeki”, aglaonema punya banyak varian warna dan corak daun yang unik. Ideal untuk ditempatkan pada ruangan yang cahayanya sedang. 

Julukannya tersebut juga tidak terlepas karena tanaman ini dipercaya mampu membawa keberuntungan. 

Dari segi perawatan, aglaonema termasuk tanaman tahan banting. Pertumbuhannya bisa tetap normal pada cahaya yang redup hingga normal. 

tanaman Monstera

5. Monstera 

Sempat tren di tahun 2020 awal monstera adalah tanaman berdaun lebar dan berlubang yang khas tropis. 

Satu pot monstera sudah cukup untuk membuat ruangan di rumah terasa lebih hidup. Selain estetik, monstera juga efektif menjaga kelembapan udara. 

Anda bisa meletakkannya di kamar atau ruang tamu untuk membawa kesegaran, terutama saat siang hari yang terik. 

tanaman Alocasia

6. Alocasia 

Satu lagi tanaman populer yang memiliki keindahan dari bentuk daunnya yaitu Allocation. Tanaman ini memiliki bentuk daun lebih dramatis yang cocok menghias sudut ruangan. 

Hanya saja, tanaman ini membutuhkan perhatian lebih pada kelembapan tanah, sehingga Anda harus rutin menyiramnya. 

Mampu memberikan nuansa tropis yang lembap dan elegan, sangat cocok untuk Anda yang suka dengan tampilan desain ruangan yang bold. 

tanaman Calathea

7. Calathea 

Sama seperti monstera, tanaman calathea juga sempat tren dan kembali populer di 2025. Tanaman ini memiliki corak daun yang artistik layaknya lukisan alami.

Fungsinya bukan hanya memperindah tapi juga menambah kelembapan dalam ruangan. Bahkan sangat cocok untuk ruangan ber-ac yang cenderung kering.

Ideal jika Anda menyukai interior yang estetik sekaligus menyehatkan. Dari segi perawatan, tanaman ini perlu tanah lembut dan tidak mendapat cahaya langsung. 

tanaman Homalomena

8. Homalomena 

Jika mencari tanaman yang mudah dirawat, maka homalomena bisa jadi pilihan Anda. Tanaman ini berdaun lebar dan mengkilap ini sangat banyak icari. 

Sangat bagus jika Anda ingin meletakkannya pada ruangan yang tidak terlalu bercahaya, karena akan memberikan kesan segar. 

Misalnya saja untuk kamar mandi atau dapur yang membutuhkan sentuhan segar dari tanaman. 

tanaman Philodendron

9. Philodendron

Salah satu tanaman merambat yang sangat fleksibel untuk Anda bentuk agar lebih indah. Tapi ada juga yang jenisnya tumbuh tegak sehingga cocok untuk sudut ruangan. 

Bentuk daunnya sangat beragam, ada yang berbentuk hati ada pula panjang dan ramping. 

Terkenal sebagai tanaman yang tahan dalam ruangan bercahaya minim, sehingga tidak perlu khawatir soal perawatannya. 

Tapi ingat, Anda juga harus tetap rutin menyiram dan memberikannya pupuk agar tumbuh subur. 

tanaman hoya

10. Hoya

Kepopuleran tanaman hoya di 2025 tidak terlepas dari bentuk bunganya berupa bintang dengan daun lilin. 

Anda dapat menggantung tanaman ini karena modelnya yang merambat. Tidak membutuhkan banyak air agar tanaman ini tetap sehat. 

Sangat cocok jika Anda ingin menjadikannya hiasan di halaman depan rumah atau pada interior ruangan rumah bahkan kantor. 

tanaman Peperomia

11. Peperomia

Mencari tanaman yang berukuran mungil? Peperomia bisa jadi pilihan selanjutnya. Meskipun kecil, tekstur daunnya tebal dan juga menarik. 

Anda bisa meletakkannya pada meja kerja atau rak kecil sebagai penghias tengah ruangan. Karena kecil perawatannya pun tergolong ringan. 

Menanamnya tidak harus dalam pot, tapi bisa juga dalam air, cocok jika Anda tinggal di ruangan yang terbatas. 

tanaman Oxalis

12. Oxalis 

Lebih dikenal dengan tanaman calincing, dengan daun yang berbentuk segitiga dengan warna ungu atau hijau tua sehingga lebih unik. 

Ketika malam, daunnya bisa menutup seperti kupu-kupu. Lebih dari sekedar cantik, tanaman ini juga bisa dipelihara sebagai aksen meja meja atau ruangan. 

Soal perawatan, oxalis membutuhkan lebih banyak air, jadi jangan sampai lupa untuk menyiramnya. 

tanaman Keladi Hias

13. Keladi Hias

Nama lainnya adalah caladium, tanaman ini punya varietas yang luas dengan corak daun warna-warni mencolok. Ada yang warnanya merah, hijau, kuning, atau kombinasi. 

Ada sentuhan cerah yang dihadirkan oleh keladi hias sehingga membuat ruangan jauh lebih berwarna. 

Meskipun membutuhkan kelembapan tinggi untuk bisa hidup, keladi hias cenderung mudah untuk dipelihara. 

Pastikan saja Anda meletakkannya pada ruangan yang terkena cahaya matahari pagi dan teduh. 

tanaman bambu hoki

14. Bambu Hoki 

Tanaman yang juga sempat populer pada 2005-an ini kembali tren. Bambu hoki tumbuh dengan media air, yang membuatnya selalu terlihat segar. 

Ukurannya pun mini yang biasanya dijual dengan berbagai jenis bentuk dan juga bertingkat. 

Terkenal sebagai tanaman yang akan membawa keberuntungan sekaligus estetik. Perawatannya sangat mudah, selama Anda tidak lupa menambahkan air dan menggantinya. 

tanaman peace lily

15. Peace Lily 

Bukan bunga lili yang berukuran besar, tapi varietas lain yang ukurannya lebih kecil dan berwarna putih. 

Berkat warna putihnya, ruangan akan terasa lebih elegan dan menarik banyak perhatian. Tanaman ini pun bisa tetap tumbuh pada ruang bercahaya rendah. 

Anda bisa menempatkannya pada ruang kerja atau kamar tidur untuk menciptakan kesan yang lebih segar dan hidup.

Manfaat lain dari tanaman ini adalah sangat efektif menyaring polutan udara dalam ruangan. 

Inilah tanaman hias populer 2025 yang bisa jadi pilihan Anda. Meletakkannya dalam ruangan atau taman pun tidak masalah karena akan mempercantik hunian.

6 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *